Kamis, 01 September 2016

Konfigurasi Routing Statik Menggunakan 3 Router Debian

Kali ini kita akan membangun jaringan routing statik menggunakan tiga buah router debian pada pada virtualbox. Tujuan routing statik di sini adalah untuk menghubungkan network-network yang berbeda yang melewati dua atau lebih router, dengan memasukkan secara manual (static) network-network yang akan dijangkau pada setiap router. Sebelum kita membahas lebih lanjut tentang konfigurasi jaringan routing statik ini pada Debian, terlebih dahulu di sini dijelaskan sedikit tentang routing statik.
.

Pengertian

Routing statik adalah sebuah teknik routing yang dilakukan dengan memasukkan entry route kedalam tabel routing secara manual oleh administrator jaringan. Tabel routing itu sendiri adalah sebuah tabel yang berisi informasi mengenai network-network yang dapat dituju oleh sebuah router. Jadi jika suatu network tidak ada dalam tabel routing, maka network tersebut tidak dapat dituju (dihubungi) oleh router.
Penggunaan  routing  statik  dalam  sebuah  jaringan  yang  kecil  tentu  bukanlah suatu masalah, hanya  beberapa  entri  yang  perlu  diisikan  pada  forwarding table di setiap router. Namun Anda tentu dapat membayangkan bagaimana jika harus melengkapi forwarding table di setiap router yang jumlahnya ratusan dalam jaringan yang besar. Dalam jaringan yang besar, penggunaan routing static tentu tidaklah praktis, sebaiknya menggunakan routing dinamis.

Konfigurasi Routing Statik Menggunakan 2 Router Debian

Kali ini kita akan membangun jaringan routing statik menggunakan dua buah router debian pada pada virtualbox. Tujuan routing statik di sini adalah untuk menghubungkan network-network yang berbeda yang melewati dua atau lebih router, dengan memasukkan secara manual (static) network-network yang akan dijangkau pada setiap router. Sebelum kita membahas lebih lanjut tentang konfigurasi jaringan routing statik ini pada Debian, terlebih dahulu di sini dijelaskan sedikit tentang routing statik.
.

Pengertian

Routing statik adalah sebuah teknik routing yang dilakukan dengan memasukkan entry route kedalam tabel routing secara manual oleh administrator jaringan. Tabel routing itu sendiri adalah sebuah tabel yang berisi informasi mengenai network-network yang dapat dituju oleh sebuah router. Jadi jika suatu network tidak ada dalam tabel routing, maka network tersebut tidak dapat dituju (dihubungi) oleh router.

Jumat, 03 Juni 2016

Konfigurasi Jaringan OSPF 4 Router pada Mikrotik

Langsung saja kita membahas cara membuat dan mengkonfigurasi jaringan OSPF 4 router pada mikrotik yang terhubung ke internet. Jika ingin mengetahui penjelasan tentang OSPF atau ingin mempelajari cara membuat dan mengkonfigurasi jaringan OSPF 3 router mikrotik, silahkan lihat dari link DI SINI.

Dalam konfigurasi OSPF 4 router mikrotik ini, kita menggunakan topologi sebagai berikut: 



Rabu, 01 Juni 2016

Membangun Jaringan OSPF Mikrotik Menggunakan Simulator GNS3

Berikut ini kita akan membuat jaringan OSPF menggunakan perangkat router Mikrotik melalui simulator GNS3. Di sini setting OSPF yang akan kita buat adalah OSPF Single-Area.
OSPF adalah routing protocol jenis link state yang dengan cepat mendeteksi perubahan dan menjadikan routing kembali konvergen dalam waktu singkat dengan sedikit pertukaran data. OSPF menggunakan konsep area dengan routing domain OSPF. Area memisahkan network menjadi lebih kecil untuk mengurangi jumlah trafik protokol yang melalui network. Metric OSPF berdasarkan bandwith dari port. Dalam routing koneksinya, OSPF akan memilih jalur yang mempunyai bandwith paling besar.
Secara ringkas, apabila terjadi perubahan atau kegagalan koneksi dari suatu route/jalur koneksi, maka dengan jaringan OSPF akan ditempuh route atau jalur lain yang memungkinkan koneksi tetap berlangsung ke alamat tujuan.
.

A. Topologi Jaringan OSPF

Topologi jaringan OSPF yang akan kita buat sebagai berikut.

Selasa, 31 Mei 2016

Install GNS3 dan Memasukkan OS Mikrotik pada GNS3


A. Fungsi GNS3

GNS3 (Graphic Network Simulator) adalah software permodelan yang berbasis GUI (Graphical User Interface) yang digunakan untuk simulasi jaringan komputer. Software ini mirip dengan Cisco Packet Tracer. Namun pada GNS3 memungkinkan simulasi jaringan yang kompleks, karena menggunakan operating system asli dari perangkat jaringan seperti cisco, mikrotik, atau juniper. Sehingga kita berada di kondisi yang lebih nyata dalam mengkonfigurasi perangkat router langsung dari pada menggunakan software seperti Cisco Packet Tracer.
GNS3 merupakan software yang sangat baik untuk laboratorium nyata bagi network engineer, administrator dan orang-orang yang ingin belajar untuk sertifikasi seperti Cisco CCNA, CCNP, CCIP dan CCIE serta Juniper JNCIA, JNCIS dan JNCIE.

B. Cara Install GNS3

Sebelum kita menginstall GNS3 lengkap dengan OS Mikrotiknya, telebih dahulu kita mempersiapkan software yang dibutuhkan, yaitu:
1. GNS3, dapat di download di SINI.
2. OS Mikrotik, dapat di download di SINI.

Rabu, 10 Februari 2016

Pembahasan Soal UKK SMK TKJ Tahun 2016

Bagi adik-adik SMK yang saat ini di kelas XII semester 2, sedang bersiap-siap "turun gunung". Namun sebelum benar-benar sampai di dasar gunung, tahap ini adalah tahap yang penuh tekanan dan beban mental, karena penuh dengan pelaksanaan ujian yang terus-menerus berkesinambungan.
Mulai dari Ujian Harian, Ujian Kompetensi Keahlian, Ujian Akhir Semester, Ujian Sekolah, USBN, dan Ujian Nasional. Repot bukan? Nama-nama ujiannya saja sudah bikin kepala nut...nut...nut...
Dalam artikel kali ini, saya akan membagikan materi pembahasan soal Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) Tahun 2016, sering juga disebut Ujian Praktek Kejuruan (UPK) untuk paket keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ).
Sebelum kita bahas soal UKK tersebut, terlebih dahulu anda mempersiapkan soal-soal UKK tersebut. Biasaya ada 3 paket soal UKK yang diberikan oleh Kemendiknas melalui Direktorat Pembinaan SMK (http://psmk.kemdikbud.go.id/) untuk dipilih salah satu oleh sekolah penyelenggara.

Baiklah, di sini saya akan share terlebih dahulu soal-soal UKK TKJ yang dapat anda download pada link berikut: