Kamis, 31 Juli 2014

Membangun Jaringan Internet Gateway dan LAN DHCP Menggunakan Mikrotik 750RB

Dalam artikel video tutorial kali ini, kita akan membahas cara membuat atau membangun jaringan internet gateway untuk sebuah Local Area Network (LAN) yang menggunakan ip dhcp untuk seluruh clientnya.
Cara dan langkah-langkah konfigurasi router MikroTik pada tutorial ini hampir sama dengan tutorial sebelumnya, yang membahas tentang cara membangun jaringan internet gateway dan LAN Statik. Pada tutorial kali ini, terdapat penambahan konfigurasi dhcp server di MikroTik. Tujuannya agar seluruh client di jaringan LAN memperoleh ip address dhcp, sehingga tidak perlu lagi melakukan setting ip address secara manual. Bisa dibayangkan, bagaimana repotnya teknisi/admin apabila harus mensetting ip address secara manual pada PC client yang jumlahnya sangat banyak.
Sebagai acuan dalam membangun jaringan internet gateway dan LAN DHCP menggunakan MikroTik 750RB ini, terlebih dahulu saya gambarkan topologi yang akan kita gunakan, yakni sebagai berikut:

Penjelasan dari topologi di atas adalah sebagai berikut:
Ether1 MikroTik 750RB berfungsi sebagai interface untuk koneksi ke jaringan internet dengan menggunakan ip address 192.168.4.2/24, yang mana networknya harus sama dengan ip address modem. Selanjutnya, ether2 berfungsi sebagai interface gateway untuk jaringan lokal. Berdasarkan topologi di atas, ip address untuk ether2 adalah 00.100.100.1/24.

Langkah-langkah konfigurasi MikroTik dalam membangun jaringan internet gateway dan LAN DHCP, dapat dilihat dari video tutorial berikut:

Demikianlah tutorial cara membangun jaringan internet gateway dan LAN DHCP menggunakan MikroTik 750RB.
Semoga tutorial ini bermanfaat bagi kita semuan.
Terima kasih.

Wassalam.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar